Setelah dari UIN Walisongo Semarang, tim Pusat Perpustakaan UIN Maulana Malik Ibrahim bergeser ke Perpustakaan Perpustakaan UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto pada Selasa malam, 10 Desember 2024. Keesokannya, Rabu, 11 Desember 2024, tim Perpustakaan UIN Malang menggali lebih jauh pengalaman Perpustakaan UIN Purwokerto dalam menghadapi akreditasi dengan 9 komponen. Sebagaimana yang diketahui, Perpustakaan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang pada 2020 telah terakreditasi A dengan komponen akreditasis sebanyak 7 (tujuh). Menjelang masa kadaluwarsanya akreditasi, kami perlu untuk mempersiapkan lebih lanjut untuk reakreditasi pada akhir tahun depan.
Perpustakaan UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto berlokasi di Jl. A. Yani No.40-A, Karanganjing, Purwanegara, Kec. Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53127 dan saat ini dikepalai oleh Ibu Indah Wijaya Antasari. Ibu Indah dan 9 staf perpustakaan menyambut tim Perpustakaan UIN Malang dengan hangat di kantor beliau yang terletak di lantai 4.
Dalam kesempatan diskusi, Ibu Indah bersama tim, mengupas komponen per komponen dan poin per poin borang akreditasi 9 komponen. Dengan sabar, tim Perpustakaan UIN Saizu Purwokerto menjawab pertanyaan dari kepala dan staf Perpustakaan UIN Malang. Perpustakaan UIN Saizu sendiri telah berhasil mempertahankan nilai A dalam reakreditasi yang baru saja dilakukan.