PERPUSTAKAAN PUSAT

UIN MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG

PERPUSTAKAAN PUSAT

UIN MAULANA MALIK IBRAHIM

Meningkatkan profesionalisme Pustakawan menghadapi era Mileneal

Kegiatan Training for Trainers Online Research Skill, merupakan serangkaian acara yang diselenggarakan oleh APPTIS  (Asosiasi Perpustakaan Perguruan Tinggi Islam) wilayah Jawa Timur. Pelatihan ini diikuti oleh pustakawan Perguruan Tinggi Islam wilayah Jawa Timur, IAIN Purwokerto, IAIN Salatiga, IAIN Pekalongan dan UIN Bandung. Pelaksanaan kegiatan ini berlangsung pada tanggal 14-15 April 2017 bertempat di Perpustakaan Pusat UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dengan narasumber bapak Faizuddin Harliansyah, MIM (Kepala Perpustakaan Pusat UIN Maulana Malik Ibrahim Malang). Online Research Skill merupakan sebagian kecil dari sub-skill dari information literacy di era milenial ini. Materi-materi ini bertujuan untuk mengembangkan wawasan dan pengetahuan yang diperlukan untuk kecakapan (skills) online research, kemudian, knowledge dan skills dalam materi ini dapat menjadi bekal utama dalam penyelenggaraan kelas-kelas information literacy skills training di perpustakaan perguruan tinggi masing-masing. Acara ini pun, disisipi dengan kegiatan Library Tour ke perpustakaan Universitas Brawijaya Malang.

Share.

Comments are closed.